
'Jakarta FantastiKpop Festival 2011' di Istora Senayan pastinya akan sangat meriah dengan adanya 2AM. Miss A, Lee Hyun, Joo dan San E juga turut memeriahkan acara yang di adakan setiap tahunnya ini.
Promotor mengaku tidak menemui kesulitan untuk mendatangkan boyband yang digawangi Nwoon, Jo Kwon, Seulong dan Changmin itu. Mereka juga sudah berkoordinasi dengan fans base 2AM yang ada di Indonesia.
Tiket 'Jakarta FantastiKpop Festival 2011' akan dibagi dalam beberapa kelas. Konser dibandrol dengan harga:
VIP Rp 1.450.000
Tribun I Rp 1 juta
Festival Rp 750 ribu
Tribun II dan III Rp 500 ribu